Moodle from YouTube

Cara Memasukkan Video dari Youtube kedalam Moodle

  1. Copy code embed dari video yang ada di youtube
  2. Add a resouce> compose a web page (boleh juga langsung ke summary tiap topik)
  3. Tekan tombol “Toggle HTML Source” dalam editor Full text (sehingga terlihat code2 HTMLnya)
  4. Paste code embed tersebut

Moodle Multimedia Choice
httpv://www.youtube.com/watch?v=-MexQ1I2_UI
Continue reading

Pelatihan Blog UNY untuk Staf

Pada hari ini tanggal 15 Juli 2010 bertempat R Pelatihan Puskom UNY dilaksanakan pelatihan pembuatan blog UNY. Pelatihan yang diselenggarakan oleh Puskom UNY ini akan berlangsung selama 2 hari. Pelatihan ini diikuti oleh 40 orang staf dosen dan staf administrasi dari berbagai fakultas/unit kerja di lingkungan UNY. Para peserta terlihat sangat antusias mengikuti pelatihan dengan langsung praktik membuat blog baru. Pada sesi pertama, pelatihan dipandu secara langsung oleh Herman Dwi Surjono, Ph.D.

Pelatihan pembuatan blog ini merupakan pelatihan seri pertama dari delapan jenis pelatihan yang akan diselenggarakan selama bulan Juli dan Agustus 2010. Jenis-jenis pelatihan yang lain adalah: MS Office dasar, pengolahan media digital dasar dan lanjut, elearning dasar dan lanjut (TOT). Info selengkapnya bisa dilihat di http://pelatihan.uny.ac.id.

Slide presentasi sesi 1: Pengenalan dan Pembuatan Blog UNY (File pdf = 1.3 MB)

Workshop pengelolaan e-journal di Polines

Politeknik Negeri Semarang (Polines) menyelenggarakan workshop pengelolaan e-journal bagi para pengelola jurnal di lingkungan Polines pada tanggal 3 Juli 2010. Workshop yang diikuti oleh lebih dari 20 orang peserta tersebut dibuka oleh Pembantu Direktur II Polines. Dengan workshop ini diharapkan jurnal-jurnal di Polines dapat dikelola secara profesional dengan memanfaatkan teknologi informasi. Dalam e-journal proses penerbitan mulai dari pengumuman permintaan tulisan, pengiriman dari penulis, review, pemberitahuan hasil review, pengiriman perbaikan tulisan, pengeditan dan layout, pencetakan hingga distribusi semua dilakukan secara online dengan memanfaatkan teknologi informasi. Workshop yang berlangsung dari pagi hingga sore hari tersebut dipandu oleh nara sumber Herman Dwi Surjono, Ph.D.