Presentasi E-learning di ICDLE 2013 Paris

herman-paris2-smHerman Dwi Surjono, Ph.D., salah seorang dosen Prodi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik dan sekaligus Kaprodi S2 Teknologi Pembelajaran Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta berhasil menyajikan papernya di ajang The 2013 4th International Conference on Distance Learning and Education (ICDLE 2013). Konferensi internasional ini diselenggarakan oleh International Association of Computer Science and Information Technology (IACSIT) dan International Journal of Information and Education Technology pada 12 – 13 Oktober 2013 di Paris, Perancis.

Continue reading

Membangun Course E-learning Edisi 2 tahun 2013

Buku saya yang berjudul “Membangun Course E-learning berbasis Moodle” edisi ke-2 tahun 2013 dapat di-download melalui link di bawah. Pada edisi kedua ini terdapat beberapa bab tambahan.

Buku ini dapat didownload secara gratis. Namun mohon kiranya bisa memberikan comment (pesan).

Download dari staff site: Membangun Course E-Learning Berbasis Moodle Edisi Kedua (File PDF = 5.7 MB)
Download dari blog ini: Membangun Course E-Learning Berbasis Moodle Edisi Kedua (File PDF = 5.7 MB)